Search

Perang Dagang, Ini Siasat Balas Dendam China ke AS

Liputan6.com, Beijing - China selama ini mendominasi ekonomi di Asia, dan negara tersebut tengah melakukan ekspansi ekonomi ke Eropa, bahkan Afrika. Sayang, ambisi mereka sedang diguncang perang dagang.

Dilansir CNBC, China yang bersumpah melakukan balas dendam telah memiliki sejumlah rencana selain menerapkan tarif balasan. Salah satunya adalah mempersiapkan industri agrikultur agar tidak bergantung pada kedelai.

China merupakan tujuan utama ekspor kedelai AS. Hampir setengah produksi kedelai Amerika Serikat (AS) dikirim ke negara tersebut. Sebelumnya, China sudah membatalkan pesanan impor kedelai AS sebesar 1,1 juta ton. Umumnya, kedelai itu dipakai sebagai pakan 700 juta babi di sana.

Merespons langkah China, konsultan Majelis Ekspor Kedelai AS John Baize pesimistis terhadap efektifnya rencana China.

"Tidak banyak yang bisa mengganti kacang kedelai. Cepat atau lambat kau butuh suplemen protein," ucapnya. Ia menambahkan rencana penyetopan kedelai AS hanya rencana politisi yang tidak memahami keadaan ternak.

Media pemerintah China, Global Times, menyebut perang dagang ini sebagai trik pemerasan AS. Mereka juga menyatakan pihak pemerintah telah siap mengambil langkah retaliasi.

"Pemerintahan China telah siap mengambil tindakan pembalasan kapanpun diperlukan," tulis Global Times.

Lebih lanjut, media China mengakui adanya perusahaan-perusahaan ekspor China sedang menderita akibat perang dagang. Pemerintah China juga menyebut bisa mengurangi ketergantungan dari AS.

"Masyarakat China marah dengan hegemoni dagang AS. Beberapa perusahaan-perusahaan ekspor di China telah menderita secara langsung dari perang dagang dan pantas mendapat bantuan pemerintah untuk meminimalisir kerugian. Pemerintah China bisa menyesuaikan ekonomi dan dagang agar mengurangi ketergantungan dengan AS," tulis Global Times.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3586572/perang-dagang-ini-siasat-balas-dendam-china-ke-as

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perang Dagang, Ini Siasat Balas Dendam China ke AS"

Post a Comment

Powered by Blogger.