Search

Erdogan Angkat Menantu Jadi Menkeu Turki, Lira Tumbang

Sebelumnya, Pemerintah Turki memecat puluhan ribu aparatur sipil negara pada Minggu, 8 Juli 2018, atau sehari sebelum pelantikan Recep Tayyip Erdogan sebagai presiden untuk periode kedua, usai kemenangannya dalam pemilu bulan lalu.

Seperti dikutip dari Financial Times, Erdogan menyetujui dekrit pemecatan itu pada Minggu 8 Juli, yang kemudian dirilis melalui Official Gazette of the Republic of Turkey -- jurnal publikasi untuk dokumen hukum atau legislasi nasional.

Jumlah yang dipecat mencapai 18.632 orang. Sekitar 9.000 di antaranya merupakan anggota kepolisian, lebih dari 6.000 lainnya adalah personel tentara, dan ratusan sisanya merupakan guru dan dosen di penjuru Turki.

Banyak pihak menilai, langkah itu dilakukan sebagai bentuk pemenuhan janji kampanye Erdogan yang hendak 'membersihkan korps aparatur negara dari sisa-sisa figur yang terlibat dalam kudeta Turki 2016'. Demikian seperti dikutip dari The Telegraph.

Di sisi lain, Kantor Hak Asasi Manusia PBB menyebut, lebih dari 160.000 aparatur sipil negara Turki telah dipecat sebelum peristiwa terbaru ini. Sekitar sepertiga di antaranya telah secara resmi didakwa, dipersidangkan atau dipenjarakan.

Selain Erdogan menjadi presiden, sebuah parlemen baru dengan mayoritas politisi pro-Erdogan dengan kekuasaan pengawasan yang minim, telah disumpah pada hari Sabtu 7 Juli. Binali Yildirim, perdana menteri, yang jabatannya akan dihapuskan setelah Erdogan disumpah, dinominasikan untuk menjadi ketua parlemen.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/bisnis/read/3584233/erdogan-angkat-menantu-jadi-menkeu-turki-lira-tumbang

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Erdogan Angkat Menantu Jadi Menkeu Turki, Lira Tumbang"

Post a Comment

Powered by Blogger.